Broadcast 180: Pejuang Sejati Tidak Kenal Lelah

Apa kabar Sahabat Dakwah Itu Mulia ? Kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk Anda baca dan ambil informasi didalamnya. Mudah-mudahan isi postingan Artikel 004 - An Nisa', Artikel Materi, Artikel Pekan 26, yang kami tulis ini dapat Anda pahami. Baiklah, selamat membaca.

Judul : Broadcast 180: Pejuang Sejati Tidak Kenal Lelah
Link : Broadcast 180: Pejuang Sejati Tidak Kenal Lelah

Baca juga


 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 180
TAFSIR INSPIRASI
AN-NISĀ' AYAT 71 - 74
 JUZ 5 AN-NISĀ (WANITA)
Surah ke- 4 : 176 ayat
TAKTIK, TUJUAN DAN PERANG DALAM ISLAM
 Keharusan Siap Siaga terhadap Musuh
يٰٓأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا۟ خُذُوا۟ حِذْرَكُمْ فَانفِرُوا۟ ثُبَاتٍ أَوِ انفِرُوا۟جَمِيعًا    
71. Wahai orang-orang yang beriman! Bersiapsiagalah kamu, dan majulah (ke medan pertempuran) secara berkelompok, atau majulah (serentak) bersama-sama
INSPIRASI
Tidak ada suatu pertempuran yang dilaksanakan tanpa perjuangan dan kewaspadaan
وَإِنَّ مِنكُمْ لَمَن لَّيُبَطِّئَنَّ فَإِنْ أَصٰبَتْكُم مُّصِيبَةٌ قَالَ قَدْ أَنْعَمَ اللّٰـهُ عَلَىَّ    إِذْ لَمْ أَكُن مَّعَهُمْ شَهِيدًا    
72. Sesungguhnya di antara kamu pasti ada orang yang sangat enggan (ke medan pertempuran). Lalu jika kamu ditimpa musibah ia berkata, "Sungguh, Allah telah memberikan nikmat kepadaku karena aku tidak ikut berperang bersama mereka".
INSPIRASI
Orang yang masih ragu dalam pikiran atau tindakan akan memisahkan diri dari kelompok jemaah. Kalau jemaah itu mendapat kemalangan, ia merasa bersyukur bahwa dirinya tidak berada di antara jemaah itu. Sebaliknya kalau mereka mendapat kemenangan bukannya bergembira demi kepentingan bersama malah ia merasa menyesal karena tidak mendapat harta rampasan
وَلَئِنْ أَصٰبَكُمْ فَضْلٌ مِّنَ اللّٰـهِ لَيَقُولَنَّ كَأَن لَّمْ تَكُنۢ بَيْنَكُمْ وَبَيْنَهُۥ مَوَدَّةٌ    يٰلَيْتَنِى كُنتُ مَعَهُمْ فَأَفُوزَ فَوْزًا عَظِيمًا    
73. Sungguh, jika kamu mendapat karunia (kemenangan) dari Allah, tentulah dia mengatakan seakan-akan belum pernah ada hubungan kasih sayang antara kamu dengan dia, "Wahai, sekiranya aku ada bersama mereka, tentu aku akan memperoleh kemenangan yang (agung) pula".
INSPIRASI
Begitulah PIKIRAN PENAKUT DAN PENGECUT YANG HANYA MEMENTINGKAN DIRI SENDIRI. Manusia semacam ini tidak dapat diharapkan akan menjadi sumber kekuatan jemaahnya
فَلْيُقٰتِلْ فِى سَبِيلِ اللّٰـهِ الَّذِينَ يَشْرُونَ الْحَيَوٰةَ الدُّنْيَا بِالْاٰخِرَةِ ۚ وَمَن    يُقٰتِلْ فِى سَبِيلِ اللّٰـهِ فَيُقْتَلْ أَوْ يَغْلِبْ فَسَوْفَ نُؤْتِيهِ أَجْرًا عَظِيمًا    
74. Karena itu, hendaklah orang-orang yang menjual kehidupan dunia untuk (kehidupan) akhirat berperang di jalan Allah. Barangsiapa berperang di jalan Allah, lalu gugur atau memperoleh kemenangan maka akan Kami berikan pahala yang besar kepadanya
INSPIRASI
Perlu dicatat bahwa, di sini hanya ada satu pilihan: "Mati syahid atau menang! PEJUANG SEJATI TIDAK KENAL KALAH".
 Tafsir Inspirasi
✒ Dr. Zainal Arifin Zakaria, MA
=========================
 BBM: 5A73BE0E
 BBM Channel PIN C00375E73
➰ https://bit.ly/Telegram_KitapTafsirInspirasi
 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 180

Demikianlah Artikel Broadcast 180: Pejuang Sejati Tidak Kenal Lelah

Mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel dengan alamat link https://dakwahmulia.blogspot.com/2016/02/broadcast-180-pejuang-sejati-tidak.html

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

0 Response to "Broadcast 180: Pejuang Sejati Tidak Kenal Lelah"

Posting Komentar